Aldhinya Web – Keunggulan dan Kelebihan HP Samsung Galaxy Note 8 Lengkap Terbaru yang Sering Dicari. Kembali pabrikan smartphone asal Korea, Samsung merilis produk terbarunya dengan meluncurkan Samsung Galaxy Note 8 pada Agustus kemarin. Inilah menjadi produk phablet yang paling canggih dan terbaik serta menjadi icon dari flagship Samsung setelah perilisan produknya yang terdahulu, Samsung Galaxy S8 dan S8+. Kedua produk Samsung tersebut sontak sangat mengejutkan publik yang makin mengetatkan persaingan di industri ponsel pintar yang ada di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Samsung Galaxy Note 8 memiliki fitur yang merupakan hasil dari inovasi yang dilakukan Samsung tanpa henti. Dimana di produknya ini dibekali dual kamera yang ada di sisi belakang dan memiliki resolusi tinggi hingga 12 megapiksel. Selain itu untuk lini kameranya juga dilengkapi dual tone flash di kedua kameranya sehingga mampu memberikan hasil dan kualitas gambar yang berkualitas tinggi.
Kamera ganda yang menjadi fitur andalan Samsung Galaxy Note 8 ini adalah debut dari inovasi yang dilakukan Samsung sebagai produk smartphone kelas atas. Selain fitur kamera ganda, pada smartphone ini memiliki fitur andalan lainnya yang sayang untuk dilewatkan penggunanya. Fitur tersebut adalah S Pen yang akan membantu dan menemani anda untuk mengeksplorasi setiap piksel yang akan nampak pada layarnya. Sama halnya dengan Samsung S8 dan S8+, pada Galaxy Note 8 ini juga diterapkan desain infinity display. Hanya yang membedakan adalah ukurannya yang lebih besar sekitar 6,3″. Tentu menjadi pengalaman yang seru dan menyenangkan saat menggunakan Samsung Galaxy Note 8 yang layarnya terasa tanpa ada batasnya ini saat anda akses.
Lanjut pada review berikutnya adalah kaitannya di dapur pacu. Produk Samsung tentunya sudah tidak diragukan lagi untuk urusan dapur pacunya. Di dalamnya telah dibenamkan dua processor yang sangat handal untuk digunakan. Ada dua macam processor yang dipakai Samsung Galaxy Note 8 yang disesuaikan dengan pasarnya. Untuk pasar Amerika dan Eropa, phablet ini menyematkan processor Snapdragon 835 dan di Asia, processor yang digunakan adalah chipset Exynos 8895 yang menjadi pusat dari aktivitas kinerja produk smartphone milik Samsung ini.
Phablet Samsung Galaxy Note 8 telah memberikan RAM-nya yang sangat cepat sebesar 6 GB untuk mendukung kinerjanya. Sedang kapasitas penyimpanan dalam yang dimiliki smartphone ini telah disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya mulai dari 64 GB, 128 GB, dan 256 GB. Bila ketiga pilihan memori internal itu masih terasa kurang maka anda bisa juga menyematkan micro SD yang bisa dipasang di dalam slot micro SD hingga mencapai 256 GB.
Bagi anda yang gemar selfie, jangan khawatir Samsung telah membekalinya dengan kamera depan yang resolusinya cukup tinggi sekitar 8 megapiksel. Resolusi kamera depan yang dimiliki Samsung ini tentunya menjamin kualitas dan hasil yang sempurna dan prima. Dengan dukungan sertifikasi layar IP68, Samsung Galaxy Note 8 ini tentunya bebas dari debu dan juga air. Jadi anda tidak perlu khawatir akan debu yang menempel di layar smartphone anda dan cukup mengganggu. Selain ponsel pintar ini juga memiliki daya tahan terhadap air hingga kedalaman 1,5 meter dengan durasi selama 30 menit.
Di Indonesia produk smartphone terbaru milik Samsung ini sudah bisa didapatkan di September lalu. Untuk harga tentunya berada di atas dari produk pendahulunya yakni Galaxy 8+. Meski demikian dengan harga yang terbaik, anda akan mendapatkan produk smartphone yang terbaik dan berkualitas sehingga melancarkan kinerja anda.